Untuk wisatawan domestik, lokal KTP Bali, dan kitas holder, harga tiket masuk Bali Safari Park tentu saja lebih murah dibanding wisatawan asing. Jenis paketnya juga berbeda.
Tapi… jika booking melalui website Balipon, harganya lebih murah lagi dibanding beli on the spot alias go show. Cek harga diskon Balipon disini
Jika ingin booking Bali Safari Park via WhatsApp, silakan klik disini
Paket Bali Safari Park khusus Domestik
Sebelum Covid 19, Di Taman Safari Indonesia 3 (Bali Safari Park), ada 9 paket khusus untuk wisatawan WNI (domestik) dan Kitas Holder. Adapun yang paling dasar/paket biasa dinamakan paket Safari Explorer.
Jika ingin nambah makan siang, kamu bisa ambil paket safari explorer + lunch box.
Bagi kamu yang ingin rasakan sensasi malam, bisa ambil paket Night Safari Bali.
Namun di saat pandemi corona, Paket Bali Safari hanya ada 4 saja yaitu Safari explorer, safari explorer + Lunch box, elephant back safari, dan safari malam (night safari). Berikut penjelasan dari paket Bali Safari Park diatas serta fasilitas apa saja yang didapat.
Safari Explorer
Safari Explorer adalah paket yang paling banyak dipesan untuk wisata keluarga saat berkunjung ke Bali Safari Park.
Fasilitas yang didapat adalah:
- 1x Safari Journey Trip
- Fresh Water Aquarium
- Akrobatik show (13.00 wita hari Jumat, Sabtu, Minggu)
- Nonton Atraksi Hewan (10.30 & 15.00 wita)
- Nonton Atraksi Harimau (11.15 wita)
- Nonton Atraksi Gajah (12.00 & 16.00 wita)
Safari Explorer + Lunch
Safari Explorer + lunch adalah paket Safari Explorer yang dapat fasilitas makan siang di Uma Restaurant.
Fasilitas yang didapat adalah:
- Lunch box di Uma Restauran
- 1x Safari Journey Trip
- Fresh Water Aquarium
- Akrobatik show (13.00 wita hari Jumat, Sabtu, Minggu)
- Nonton Atraksi Hewan (10.30 & 15.00 wita)
- Nonton Atraksi Harimau (11.15 wita)
- Nonton Atraksi Gajah (12.00 & 16.00 wita)
Night Safari
Night Safari adalah satu-satunya paket Bali Safari Park yang aktifitasnya di malam hari. Berbeda dengan paket lainnya, Night Safari durasinya lebih pendek dan sudah ditentukan itinerary-nya. Saat ini hanya available di hari Jumat dan Sabtu saja.
Elephant Back Safari
Elephant Back Safari adalah paket Bali Safari Park dengan aktifitas utamanya naik gajah. Selain ini, kamu jika bisa menonton pertunjukan hewan lainnya.
Fasilitas yang didapat adalah:
- Elephant Back Safari (naik gajah)
- Welcome drink
- Unlimited Safari journey trip
- Fresh Water Aquarium
- Akrobatik show (13.00 wita hari Jumat, Sabtu, Minggu)
- Nonton Atraksi Hewan (10.30 & 15.00 wita)
- Nonton Atraksi Harimau (11.15 wita)
- Nonton Atraksi Gajah (12.00 & 16.00 wita)
Harga Bali Safari Park Domestik 2022
Safari Explorer
Weekday (Senin – Jumat)
- Dewasa: Rp135.000/orang
- Anak (3-12 tahun): Rp110.000/orang
- Anak dibawah 3 tahun: Gratis
Weekends (Sabtu, Minggu, & Public holiday)
- Dewasa: Rp155.000/orang
- Anak (3-12 tahun): Rp130.000/orang
- Anak dibawah 3 tahun: Gratis
Safari Explorer + Lunch Box
Weekdays (Senin – Jumat)
- Dewasa: Rp200.000/orang
- Anak (3-12 tahun): Rp175.000/orang
- Anak dibawah 3 tahun: Gratis
Weekends (Sabtu, Minggu, & Public holiday)
- Dewasa: Rp225.000/orang
- Anak (3-12 tahun): Rp200.000/orang
- Anak dibawah 3 tahun: Gratis
Elephant Back Safari
- Dewasa: Rp350.000/orang
- Anak (3-12 tahun): Rp275.000/orang
- Anak dibawah 3 tahun: Gratis
Night Safari
Harga Night Safari (only) khusus domestik
- Dewasa/Anak = Rp250.000/orang
- Gratis anak dibawah 3 th
Sudah termasuk: Walk in Safari dan Night Safari Journey
Harga Night Safari Domestik (komplit)
- Dewasa: Rp450.000/orang
- Anak (3-12 th): Rp350.000/orang
- Gratis anak dibawah 3 th
Harga sudah termasuk: Walk in Safari, Night safari journey, Dinner, Rhythm of Africa show, Fire Dance
Keterangan:
- Harga berlaku sampai Maret 2022 dan khusus domestik dan kitas holder
- Harga diatas berlaku jika booking lewat Balipon
- Harga sudah termasuk pajak dan biaya pelayanan
- Harga belum termasuk transportasi dari hotel ke Safari Park dan sebaliknya.
Cara Booking Bali Safari Park
Bagaimana cara pesan tiket Bali Safari Park? Caranya cukup mudah. Silakan hubungi kami melalui whatsApp di 081339-633454
Bali Safari tempat konservasi satwa.. cocok untuk wisata keluarga.. pertama kali kesini 3 tahun lalu. Tempatnya luas dan rindang..